Kegiatan Indonesia SIPF

Rangkaian agenda kegiatan Indonesia SIPF yang dapat Anda ikuti

image
image
image

International Class 2023

Indonesia SIPF yang menjalin kerja sama dengan TICMI dan PT Mirae Asset Sekuritas telah melaksanakan International Class 2023 di Korea Selatan pada tanggal 24 – 26 Oktober 2023. Kegiatan ini sekaligus mengakhiri rangkaian kegiatan dalam Investor Protection Month (IPM) 2023, dimana para pemenang kompetisi yang diselenggarakan dalam IPM 2023 berkesempatan mengikuti International Class 2023.

International Class tahun ini mengangkat tema “South Korea’s Capital Market: Market, Products, and Investor Protection” atau mengenal lebih jauh tentang pasar modal di Korea Selatan, mulai dari industri, produk, hingga bentuk perlindungan investornya. Pasar Modal Indonesia yang masih terus berkembang tentunya membutuhkan banyak referensi dan benchmarking terhadap pasar modal di negara lain, salah satunya yaitu pasar modal di Korea Selatan yang merupakan salah satu pasar modal terbesar di kawasan Asia.

Pada hari pertama International Class 2023, acara dibuka oleh sambutan dari Mr. Hyungun Ji, selaku Director of Global Strategy Korea Exchange (KRX). Kemudian dilanjutkan oleh Ibu Shara Soekarno selaku Direktur TICMI, dan ditutup oleh Bapak Narotama Aryanto selaku Direktur Utama Indonesia SIPF, sebelum dilanjutkan kepada sesi materi. 

Pada sesi materi yang pertama, yaitu pembahasan mengenai overview situasi ekonomi, keuangan dan pasar modal di Korea Selatan dan pengenalan investasi ESG di Korea Selatan yang disampaikan oleh perwakilan KRX. Kemudian di sesi materi kedua hari pertama, materi yang disampaikan yaitu terkait pengenalan skema emisi trading di Korea Selatan dan pengenalan produk dan market instrumen derivatif di Korea Selatan.

Di hari kedua, tanggal 25 Oktober 2023, terdapat dua materi yang disampaikan. Yang pertama yaitu terkait Investasi ESG yang disampaikan oleh Mr. Edward D. Shin dari Mirae Asset Securities Korea, dan selanjutnya materi yang disampaikan oleh Ms. Jiwon Jeong selaku Senior Manager of the Department of Resolution Korea Deposit Insurance Corporation (KDIC) terkait Skema Perlindungan Aset Nasabah di Korea Selatan, bagaimana KDIC memberikan jaminan atas stabilitas keuangan di Korea Selatan dan memberikan perlindungan terhadap market dan nasabahnya.

Lalu di hari terakhir, tanggal 26 Oktober 2023, para peserta kegiatan diajak mengenal produk utama dan derivatif dari Korea Exchange (KRX) oleh Mrs. Ha Aejin selaku perwakilan dari KRX. Kemudian peserta kegiatan juga berkesempatan berkenalan dengan TICMI-nya Korea Selatan, yakni Korea Capital Market Institute (KCMI). Di akhir sesi, peserta kegiatan mendapatkan pengalaman yang sangat berharga dan tak terlupakan, yaitu diajak berkeliling kantor KOFIA (Korea Financial Investment Association) dan KRX tentunya. Di KRX, peserta mendapat informasi tentang bagaimana sejarah/perjalanan panjang pasar modal Korea Selatan hingga seperti saat ini dan pastinya peserta juga diajak ke trading floor KRX!

Peserta International Class 2023 terdiri dari berbagai macam latar belakang, mulai dari karyawan SRO, Anak Perusahaan SRO, hingga Manajer Investasi. Selain itu tentunya peserta yang berasal dari Pemenang Kompetisi IPM 2023, yaitu perwakilan PT MNC Sekuritas, PT Phintraco Sekuritas, Universitas Halu Oleo Kendari, dan Universitas Widya Dharma Pontianak.

Dengan mengikuti tiga hari pelaksanaan International Class 2023 diharapkan para peserta dapat memperoleh ilmu yang bermanfaat terkait pasar modal di Korea Selatan dan pengalaman yang berharga yang bisa di share dan dimanfaatkan untuk perkembangan pasar modal di Indonesia.